Buku ini menekankan pentingnya relasi yang baik antara anak-anak dan para praktisi PAUD dalam praktik pengelolaan perilaku anak yang mempunyai masalah. Maka buku ini membahas beragam jenis pendekatan yang digunakan untuk mengatasi permasalahan anak usia dini khususnya perilaku agresif, disamping itu juga membahas problematika anak usia dini yang berkaitan dengan perkembangan fisik motorik, perkembangan kognitif, perkembangan bahasa, perkembangan sosial emosional, perkembangan moral. Buku ini juga membahas bagaimana optimalisasi masing-masing problematika anak usia dini, membahas tips penanganan permasalahan anak usia dini yang meliputi membangun karakter anak usia dini, mengelola perilaku individu yang mempunyai masalah.